Selasa, 31 Maret 2020

Konsep Dasar Teknologi
Dan Teknologi Informasi
DEFINISI TEKNOLOGI
Secara etimologi, kata teknologi berasal dari perpaduan dua buah akar kata yaitu ‘techne’ atau ‘techton’ dan ‘logos’, keduanya berasal dari bahasa Yunani. Techton atau techne berarti pilan dan kata ini memiliki padanan dalam bahasa sansekerta berarti taksan dan dalam bahasa Arab berarti taskhir serta dalam bahasa latin berarti tegere dan logos tentu saja berarti ilmu. Sehingga secara sederhana teknologi dapat diartikan sebagai ilmu tentang keterampilan.

TEKNOLOGI INFORMASI
Teknologi Informasi (TI), atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan istilah Information technology (IT) adalah istilah umum untuk teknologi apa pun yang membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengomunikasikan dan/atau menyebarkan informasi. TI menyatukan komputasi dan komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, suara, dan video. Contoh dari Teknologi Informasi bukan hanya berupa komputer pribadi, tetapi juga telepon, TV, peralatan rumah tangga elektronik, dan peranti genggam modern (misalnya ponsel).
PenerapanTeknologi Informasi untuk mengoptimalkan sumber daya yang dimilikinya :
1. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perusahaan
Penerapan teknologi informasi dan komunikasi banyak digunakan para Pengusha. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya menyebabkan setiap pelaku usaha merasa perlu menerapkan teknologi informasi dalam lingkungan kerja.dan dapat mempercepat pekerjaan dalam dunia bisnis. Misalnya penerapan Enterprise Resource Planning (ERP). ERP adalah salah satu aplikasi perangkat lunak yang mencakup system manajemen dalam perusahaan.

2. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Dunia Bisnis
Dalam dunia bisnis teknologi informasidan komunikasi dimanfaatkan untuk perdagangan secara ektronik atau dikenal sebagai E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan komunikasi yang ada di internet acara online agar dapat di prmosikan dengan luas ke berbagai pengguna jejarng sosial.

3. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perbankan
Dalam dunia perbankan teknologi informasi dan komunikasi adalah diterapkannya transaksi perbankan lewat internet atau dikenal dengan internet Banking ketika manusia menggunakan alat transaksi yang dapat dipergunakan sebagai transaksi agar transaksi lebih cepat dan tidak mememakan waktu lama yang dapat dilakukan melalui internet banking antara lain transfer uang, pengecekan saldo, pemindahbukuan, pembayaran tagihan, dan informasi rekening.

4. Penerapan Teknologi Informasi Dan Komunikasi Dalam Pendidikan
Teknologi pembelajaran terus mengalami perkembangan seiring perkembangan jaman dan Teknologi semakin cangih. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari sering dijumpai kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet. Internet memungkinkan seorang dapart berkomunikasi dua orang atau lebih. Kemampuan dan karakteristik internet memungkinkan terjadinya proses belajar mengajar jarak jauh (E-Learning) menjadi lebih efektif dan efisien sehingga dapat diperoleh hasil yang lebih baik.

5. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kesehatan System berbasis kartu cerdas (Smart Card) dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang data ke rumah sakit karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien. Digunakannya robot agar dapat membantu proses operasi pembedahan serta penggunaan computer hasil pencitraan tiga dimensi untuk menunjukkan letak tumor dalam tubuh pasien.

CONTOH TEKNOLOGI INFORMASI
1. Media Cetak
Contoh teknologi informasi yang pastinya sudah sangat dikenal banyak orang adalah media cetak. Media ini termasuk teknologi informasi karena memiliki fungsi untuk membuat, mengubah, menyimpan, atau menyebarkanpesan kepada banyak orang. Berikut contohnya (Surat Kabar, Majalah, Tabloid dan Buletin)

2. Media Elektronik
Selain media cetak, kita juga akan mengenal media elektronik sebagai bagian teknologi informasi. Berbeda dengan media cetak, media elektronik mampu menyampaikan pesan berupa gambar, tulisan, suara, hingga video. Berikut adalah contohnya (Komputer, Televisi, Radio)

PENGENALAN KOMPUTER, HARDWARE, SOFTWARE, DAN BRAINWARE
Komputer berasal dari bahasa latin "computare" yang mengandung arti menghitung. Karena luasnya bidang garapan ilmu komputer, para pakar dan peneliti sedikit berbeda dalam mendefinisikan termininologi komputer.
Definisi Komputer menurut para ahli :
1. William M. Fuori
Komputer adalah suatu pemroses data (data processor) yang dapat melakukan perhitungan yang besar dan cepat, termasuk perhitungan aritmetika dan operasi logika yang kompleks, tanpa campur tangan dari manusia yang mengoperasikan selama pemrosesan.

2. Gordon B. Davis
Komputer adalah tipe khusus alat penghitung yang mempunyai sifat tertentu yang pasti.

3. Donald H. Sanders
Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya, dan menghasilkan output dibawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi- instruksi program yang tersimpan di memori.

I. SISTEM KOMPUTER
Agar komputer dapat digunakan utnuk mengolah data, maka harus berbentuk sistem. Sistem adalah kumpulan elemen yang saling berhubungan dan berinteraksi dalam satu kesatuan untuk menjalankan suatu proses pencapaina suatu tujuan utama.
Tujuan pokok dari sistem komputer adalah mengolah data untuk menghasilkan informasi. Agar tujuan pokok tersebut terlaksana, maka harus adal alemen-elemen yang mendukungnya. Elemen-elemen dari sistem komputer adalah software, hardware, dan brainware.

1. Hardware
Komputer, Desktop, Workstation, Kantor
Pengertian dari hardware atau dalam bahasa indonesia-nya disebut juga dengan nama “perangkat keras” adalah salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alat nya bisa dilihat dan diraba secara langsung atau yang berbentuk nyata, yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi.

2. Software
Ikon, Sosial, Jaringan, Presentasi

Software (Perangkat Lunak) : Kumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer, data elektronik yang disimpan komputer bisa berupa program yang berguna untuk menjalankan suatu perintah. Software ini tidak bisa dipegang. Perangkat lunak dalampenggunaannya dapat diklasifikasikan menjadi 5 macam, Yaitu:
  • Sistem operasi (Operasi system)
  • Program Utilitas (utilities Program)
  • Program Aplikasi (Aplikasi Program)
  • Program paket (Package Program)
  • Bahasa pemprograman (Programming Language)
3. Brainware
Insinyur, Teknik, Perangkat Lunak
Brainware (Pengguna) : Manusia yang menggunakan atau mengoperasikan komputer. Tanpa adanya brainware, komputer tidak bisa dijalankan. Maka, peran brainware di sini sangatlah penting sehingga komputer bisa digunakan dan dioperasikan dengan baik oleh penggunanya.

II. PENGELOMPOKAN DAN KLASIFIKASI KOMPUTER
JENIS-JENIS KOMPUTER BERDASARKAN DATA YANG DIOLAH
Jenis komputer yang ada pada masa saat ini sangatlah beragam. Baik itu dari segi desain, fitur maupun teknologi yang dibesut. Pun, modifikasi perangkat dari komputer pun juga mulai bermunculan. Sebagai contoh, sekarang telah banyak tersebar perangkat komputer praktis yaitu laptop, notebook, netbook dan sebagainya. Namun, jika ditinjau dari data yang diolah, komputer hanya dibedakan menjadi tiga bagian. Mau tahu apa bagian-bagian tersebut? Simak ulasannya berikut ini.
1. Komputer Analog
Komputer, Pc, Kalkulator
Komputer analog atau dalam bahasa Inggris disebut analog computer adalah komputer yang beroperasi secara paralel/analog untuk mengolah program dan data yang bersifat kontinyu, data berupa kuantitatif (temperatur, tekanan udara, arus listrik dsb). Komputer jenis ini kerapkali digunakan dalam pengendalian industri berbasiskan kimia, penyulingan minyak, pembangkit listrik serta bagian rumah sakit yaitu untuk memantau denyut jantung pasien.


2. Komputer digital
 Komputer, Perangkat Keras, Monitor
Komputer digital atau digital computer adalah komputer yang beroperasi berdasarkan hitungan. Sebagaimana fungsi utamanya yaitu untuk operasi hitung, komputer jenis ini memiliki variabel berupa angka-angka. Penyelesaian masalah pada komputer digital adalah menggunakan proses logik atau kuantitatif dan proses aritmatik. Komputer jenis digital ini biasanya digunakan untuk keperluan aplikasi bisnis serta juga digunakan dalam hal teknik.


3. Komputer Hybrid
Apple, Perangkat Apple, Hanya, Maket
Komputer hybrid atau hybrid computer adalah komputer yang beroperasi secara kuantitatif dan kualitatif. Komputer jenis hybrid ini merupakan wujud gabungan antara komputer analog dan juga digital. Komputer ini bekerja secara kualitatif dan juga kuantitatif karena pada dasarnya mengusung dua peran sekaligus yang diwakilkan dari masing-masing fungsi komputer analog dan digital.


III. KOMPUTER BERDASARKAN PENGGUNAANYA
1. Special Purpose Computer
Special purpose computer berarti komputer untuk keperluan khusus. Komputer ini dirancang hanya untuk menyelesaikan suatu masalah tertentu. Perangkat yang ada pada komputer ini, baik komponen input, output, pemroses serta softwarenya telah dirancang untuk keperluan tersebut. Biasanya software yang mengendalikan proses sudah berada langsung pada sistem. Contoh dari Special Purpose Computer ini adalah komputer yang digunakan untuk kasir pada supermarket.

2. General Purpose Computer

Merupakan komputer yang dibuat untuk keperluan secara umum, sehingga komputer tersebut dapat digunakan untuk mengerjakan berbagai macam pekerjaan sesuai dengan kemampuan dan usernya. Personal Computer merupakan salah satu contoh dari kategori ini.

IV. KOMPUTER BERDASARKAN SKALA KEMAMPUANNYA
1. Small Scale Computer
Komputer skala kecil, merupakan komputer yang memiliki kemampuan proses dalam jumlah kecil. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer desktop atau komputer pribadi yang umumnya digunakan oleh satu orang pada satu saat.

2. Medium Scale Computer
Komputer untuk skala menengah. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer mini, yang biasanya melayani penggunanya pada dumb terminal .

3. Large Scale Computer
Komputer untuk skala besar. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer mainframe. Pada mesin tersebut dapat diakses beramai-ramai, dan sudah dilengkapi dengan perangkat dan software yang lengkap. Penggunaannya pun adalah untuk pengolahan perhitungan dengan kemampuan yang cukup rumit untuk diselesaikan oleh komputer medium dan small.



Disusun Oleh :

Syifa Nadiya Syahida (63190334)

Nabila Aqliya Mufida (63190361)

Ilyas Permana (63190391)

Nida Salsabila (63190384)

Sopy (63190157)

1 komentar: